6 Cara Aman Bermain Flying Fox

Posted at 13:38 under Outdoor Challenging Games

Seringkali jika kita mendengar kata Outbound, yang langsung terbayang di pikiran adalah flying fox. Sebenarnya, flying fox hanyalah salah satu media bermain di alam terbuka dari sekian banyak simulasi permainan serta salah satu bentuk permainan diketinggian atau yang lazim disebut high rope activity/course. Jenis permainan ini memang sifatnya ever lasting, sehingga sampai sekarang pun terbukti masih digemari oleh masyarakat luas.

Permainan flying fox menjadi sangat popular karena kehadirannya saat ini mudah ditemui baik di area wisata/rekereasi (waterpark, thematic park, etc.), hotel bernuansa alam sebagai sarana bermain (outdoor playground) sampai dengan event-event yang digelar di mall (indoor event).

Bagi orang tua, mengajak anak bermain flying fox dapat membantu dalam mendidik keberanian dan melatih percaya diri sang buah hati. Namun, perhatikan juga standar keamanan yang diterapkan oleh pengelola ketika ingin bermain flying fox. Inilah 6 (enam) tips cara aman bermain flying fox:

  1. Perhatikan konstruksi dari lokasi start dan finish permainan flying fox tersebut, dimana konstruksi paling ideal terbuat dari konstruksi besi yang memiliki 4 tiang penyanggah dan masing-masing dilengkapi dengan tension (penarik/ penyeimbang kekuatan bangunan konstruksi baja tersebut.
  2. Arena flying fox yang aman memiliki dermaga (platform) lokasi start dan finish yang cukup luas untuk mengatur antrian pemain. Terdapat batas yang tegas dan jelas antara area antri dengan area luncur (safety zone).
  3. Ketika pemain sudah berada di dalam area antri, operator bergerak memasangkan Alat Pelindung Diri (APD) yang berupa pengaman tubuh (sit harness atau full body harness) dan pengaman kepala (safety helmet), serta jika dibutuhkan dipasangkan juga pengaman tangan (gloves).
  4. Kemudian saat pemain memasuki area luncur (safety zone), maka SOP yang wajib dilakukan oleh para operator adalah memasangkan tali pengaman (life line) yang tercantol ke pengaman tubuh (sit harness/full body harness) disusul dengan tali luncur (cowstail/connector rope). Life line akan dilepas jika pemain sudah siap meluncur.
  5. Tali baja (wire rope) yang digunakan untuk lintasan terdiri dari 2 (dua), lintasan yang pertama berupa lintasan utama (main lines) dan kedua didekasikan untuk lintasan pengaman (safety lines) disampingnya/diatasnya. Hal ini untuk mencegah/mengantisipasi jika terjadi free fall yaitu pemain terjatuh bebas karena suatu hal, masih terdapat 1 tali yang menyelamatkan.
  6. Ketika sudah sampai di lokasi finish, operator akan memasangkan kembali tali pengaman (life line) yang dicantolkan pada pengaman tubuh (sit harness/full body harness), sebelum melepas seluruh rangkaian alat pelindung diri.

Sebagai gambaran, silakan disimak juga alat-alat yang biasa digunakan dalam flying fox. Selamat meluncur!

Menara Flying Fox di New Kuta Green Park, Pecatu, Bali

Full Body Harness & Sit Harness

Safety Helmet

Pulley Tandem Cable

Bonus Tips:

  1. Roda gantung (pulley) yang digunakan untuk meluncur, idealnya menggunakan jenis 2 (dua) roda (tandem) dan terdapat kaitan/lubang (attachment) dibagian atasnya yang berfungsi sebagai koneksi antara lintasan utama (main lines) dengan lintasan pengaman (safety lines).
  2. Perhatikan pula sistem pemberhentian (stopper system/belay system) yang digunakan. Sistem pemberhentian ini digunakan untuk mengontrol laju luncuran dan memberhentikannya.Pada dasarnya ada 2 (dua) macam cara/sistem yang dapat digunakan, yaitu pemberhentian dilakukan dari atas (top belay). Pada sistem ini laju luncuran dapat diatur sedemikian rupa oleh operator. Dan yang kedua adalah pemberhentian dilakukan dari bawah (down belay). Dengan sistem ini pemain akan dibiarkan meluncur, sebelum akhirnya dititik tertentu luncuran akan diberhentikan secara perlahan sampai menuju lokasi finish. Kedua sistem tersebut sama baiknya, tentunya pengelola memperhatikan beberapa faktor terkait lahan bermain (venue) yang menentukan untuk menggunakan sistem pemberhentian.

http://andriakbar.blogdetik.com/2014/03/20/6-cara-aman-bermain-flying-fox/

Tinggalkan Balasan

OFFICE & BASECAMP

SOCIAL MEDIA

DAPATKAN PROMO TERBARU

Konsultasikan Kebutuhan Event Anda Sekarang Bersama Marketing Kami
Kategori